Jumat, 04 Maret 2016

Potensi Energi Thorium di Indonesia Melimpah

Banyak negara di seluruh dunia mulai mempertimbangkan rencana pengembangan energi alternatif Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) menggunakan unsur thorium. Terkait hal itu, Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) telah melakukan kajian terhadap jumlah kandungan thorium di alam. Hasilnya, jumlah thorium jauh lebih banyak bahkan 3 sampai 4 kali lipat dibanding uranium.

Di Indonesia sendiri jumlah thorium sangat melimpah. BATAN memperkirakan potensi thorium mencapai 270 ribu ton yang tersebar di beberapa lokasi di Indonesia. Di Pulau Bangka saja, ada sekitar 121 ribu ton cadangan thorium yang tersedia. Potensi energi ini tentunya bisa bermanfaat untuk energi alternatif masa depan. 

Thorium ini digadang-gadang sebagai bahan bakar reaktor nuklir masa depan, bahkan di Indonesia sendiri berpotensi menghasilkan 90% energi listrik. Thorium Indonesia Power juga mengklaim bahwa limbah yang dihasilkan thorium jauh lebih sedikit, bahkan dinilai lebih aman dan lebih bersih dibanding uranium. Meskipun Indonesia mempunyai cadangan thorium yang sangat melimpah, namun sampai saat ini, sumber energi alternatif yang satu ini belum tersentuh dan dimanfaatkan secara maksimal.




Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs Si-Nergi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar